Bagaimana Cara Penggunaan Milk Cleanser yang Benar?

Milk cleanser atau sering disebut susu pembersih merupakan rangkaian make up yang berfungsi untuk membersihkan riasan wajah setelah digunakan. Umumnya, Anda dapat mengaplikasikan susu pembersih ini saat akan tidur malam atau setelah bermake up. Pemakaian susu pembersih ini akan membersihkan  secara maksimal wajah dari kotoran dan sel kulit mati.


6 Cara Penggunaan Milk Cleanser Yang Benar
Setiap perlakuan terhadap kulit, terutama wajah, selalu menggunakan cara atau step yang berurutan. Ini dimaksudkan untuk menjaga elastisitas dari kulit wajah dan kebersihan maksimal. Untuk itu, berikut akan dipaparkan 6 cara penggunaan susu pembersih yang benar.

1. Memilih Produk Sesuai Jenis Kulit
Ingat selalu untuk menyesuaikan produk pembersih ini dengan jenis kulit wajah Anda, sensitif, kering, kombinasi atau berminyak. Masing-masing jenis kulit tersebut akan memiliki komposisi kandungan pembersih yang berbeda.

2. Cuci Tangan Dengan Sabun
Sebelum mengaplikasikan susu pembersih pada wajah, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu dengan sabun agar tidak terkontaminasi kuman yang berbahaya bagi kesehatan wajah Anda.

3. Oleskan di 5 Titik Utama Wajah
Oleskan milk cleanser sebesar kacang polong pada 5 titik utama wajah Anda yaitu dahi, hidung dagu dan kedua pipi. Jangan berlebihan dalam menggunakan produk ini, pakai secukupnya dan merata.

4. Pijat Wajah Perlahan
Anda bisa melakukan pemijatan lembut pada wajah menggunakan susu pembersih agar wajah juga rileks.

5. Angkat Kotoran Dengan Kapas
Setelah pemakaian susu pembersih, Anda dapat menggunakan kapas kecantikan. Hindari pemakaian tisu wajah atau tisu basah agar kelembaban wajah terjaga.

6. Tuang dan Tepuk Face Tonic
Face tonic adalah cairan penyegar yang memang harus ada dan diaplikasikan  setelah Anda melakukan pembersihan wajah Anda. Susu pembersih akan membuat kulit wajah kering dan face tonic akan membuatnya segar kembali.

Untuk menjaga kulit wajah bersih maksimal dan selalu terjaga, ikuti cara di atas setiap hari dan setelah Anda bepergian. Wajah adalah aset yang utama, terutama jika pekerjaan Anda adalah berhubungan dengan orang banyak dan berbeda setiap harinya. Maka dari itu, selalu sediakan milk cleanser di tas kerja agar setiap saat Anda membutuhkan dapat segera digunakan.
Previous
Next Post »